- Perbedaan Konsep Logo Dengan Alternatif Logo
- Saya Kehilangan Logo, Bagaimana Pemecahan Masalahnya?
- Atasan Saya Meminta Company Profile Akarapi Logo, Dimana Saya Bisa Mendapatkannya?
- Saya Tidak Punya Adobe Acrobat Reader
- Apakah Format Final File Logo Saya?
- Apakah Keuntungan Memakai Format EPS Untuk Logo Saya?
- Adakah Batasan Warna Yang Dapat Saya Pakai Dalam Logo?
- Saya Ingin Mengetahui Makna Filosofi Dari Logo Saya. Bagaimana caranya?
Apakah Perbedaan Konsep Logo Dengan Alternatif Logo?
Pertanyaan seputar tentang pembuatan logo yang paling sering ditanyakan adalah perbedaan konsep dan alternatif. Setiap agensi, perusahaan periklanan atau advertising hingga freelancer logo memberikan definisi yang berbeda mengenai konsep dan alternatif. Tetapi pada Akarapi Logo, kami memberikan definisi yang cukup jelas dan adil bagi para klien kami sehingga anda mendapatkan kualitas dan variasi logo yang memuaskan.
Konsep logo adalah segala macam bentuk yang berbeda dari segi elemen dan komposisi logo sedangkan alternatif logo adalah segala variasi warna dan tata letak dari sebuah konsep logo atau elemen dan komposisi yang sama. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat pada gambar logo dibawah ini. Pada gambar logo disebelah kiri adalah tiga buah konsep logo sedangkan pada gambar disebelah kanan adalah tiga alternatif dari sebuah konsep logo.
Saya Kehilangan Logo? Bagaimana Pemecahan Masalahnya?
Salah satu keuntungan melakukan pembuatan logo pada Akarapi Logo Indonesia adalah bahwa kami selalu melakukan backup file logo anda paling lama selama 1 (satu) tahun kecuali terjadi force majuer. Jadi anda tinggal mengirimkan email kepada kami mengenai permintaan pengiriman kembali logo anda dengan menyebutkan nama perusahaan atau tulisan yang tertera dalam logo anda setelah melunasi biaya administrasi sebesar Rp. 75.000,-. Alamat email yang anda pakai haruslah sama dengan alamat email yang anda pakai ketika pertama kali melakukan konfirmasi pembayaran atau dengan mengirimkan permintaan melalui SMS dengan nomor telepon yang sama dengan yang anda isikan pada saat melakukan konfirmasi pembayaran. Hal ini dilakukan untuk menjamin bahwa kami mengirim logo kepada yang benar-benar berhak. Apabila anda tidak ingat dengan alamat email atau nomor telepon yang anda pakai pada saat mengisi form konfirmasi maka dengan sangat menyesal kami tidak dapat memenuhi permintaan pengiriman logo anda.
Bagaimana Saya Bisa Mendapatkan Company Profile Akarapi?
Apabila atasan anda tertarik dengan penawaran logo murah dari Akarapi Logo ataupun pembuatan brosur, company profile, katalog atau corporate identity murah dan bagus yang kami tawarkan dan meminta company profile Akarapi Logo maka anda dapat memberikan alamat web site kami yang dapat anda kirimkan melalui email kepada mereka. Web site kami adalah company profile kami yang didalamnya memuat segala macam isi sebagaimana layaknya sebuah company profile yang dicetak, digital maupun CD Interaktif. Didalam web site kami juga terdapat prosedur dan tata cara pemesanan logo online beserta term of use dan privacy policies yang akan menjamin kerahasiaan data yang anda kirimkan kepada kami.
Preview Logo Dalam Format PDF, Saya Tidak Punya Adobe Acrobat Reader?
Demi memenuhi standar international pengiriman file yang aman melalui internet maka kami selalu mengirimkan preview logo anda dalam format PDF. Dokumen dalam format Adobe Acrobat juga telah menjadi standar international dalam dunia olah grafis untuk mempresentasikan hasil akhir sebuah karya grafis. Apabila anda tidak memiliki Adobe Acrobat Reader untuk melihat logo yang kami kirimkan maka anda dapat mengunduhnya secara gratis di web resmi Adobe System. Download Adobe Acrobat Reader Sekarang
Apakah Format File Logo Final Saya Akan Diberikan?
Secara default Akarapi Logo memberikan format file final logo anda dalam tiga jenis yaitu: EPS atau encapsulated Post Srcipts, JPG dan PNG (dengan latar belakang transparant). File dengan format PNG dengan latar belakang transparant ini dapat anda langsung pakai pada aplikasi Microsoft Office seperti Words, Excel dan Power Point untuk presentasi anda. EPS adalah softcopy dari logo asli anda dengan format vector yang dapat anda perbesar hingga ukuran tak terbatas tanpa mengurangi kualitas dan ketajaman logo anda sehingga dapat langsung anda aplikasikan untuk iklan, billboard, spanduk, banner dan sebagainya. Seperti yang terlihat dibawah ini perbedaan kualitas pada pembuatan logo A warna merah pada sebelah kiri yang menggunakan format raster image seperti: BMP, JPG, PNG dan sejenisnya sedangkan pada logo A warna hitam pada sebelah kanan menggunakan vector yaitu kualitas standard internasional pada pembuatan logo.
Penjelasan Lebih Lanjut Mengenai Logo Berformat Vector: Perbedaan Logo Vector Dengan Logo Raster
Apa Keuntungan Bagi Saya Dengan Logo Berformat Vector Ini?
- Kualitas dan Presisi yang Tinggi serta yang paling penting adalah logo dengan kualitas terbaik dalam segala ukuran dan kondisi. Logo yang dibuat dalam format vector terlihat indah dimonitor karena resolusi yang tinggi demikian juga apabila anda akan mencetak secara offset maupun digital akan memberikan hasil yang sangat memuaskan dibandingkan dengan logo berformat raster.
- Kualitas Terjaga Dalam Segala Ukuran. Logo berformat vector ini dapat diubah ukurannya sampai tak berhingga dan kualitasnya tetap baik serta tidak berkurang.
- Hemat Tempat dan Fleksibel. Logo vector ini lebih hemat dalam hal media penyimpanan. Logo vector yang disimpan dalam bentuk EPS ini memiliki ukuran yang sangat kecil dan mudah apabila harus dikonversikan kedalam bentuk lain sehingga lebih fleksibel.
- Animasi Logo. Logo vector ini memiliki kompabilitas tinggi dengan aplikasi animasi yang salah satunya adalah Flash, sehingga sangat mudah apabila suatu waktu nanti anda ingin membuatkan animasi bagi logo anda.
- Implementasi Mudah Kedalam Produk. Logo vector yang terdiri dari seperangkat rumus dan persamaan matematika ini juga menjadi dasar program 3D sehingga ini memudahkan anda dimasa mendatang apabila anda ingin membuat bentuk nyata 3D dari logo anda seperti botol minuman dengan logo terembos pada botolnya atau cetakan moulding untuk mesin, neon sign ataupun patung.
- Modern Logo dan Branding yang Sempurna karena logo vector ini ditujukan untuk segala jenis program promosi mulai dari website hingga stiker yang ditempelkan pada kendaraan truk dan bis. Logo vector ini dapat dibuat dalam ukuran besar tanpa kehilangan kualitas.
Apakah Ada Batasan Dalam Pemakaian Warna Dalam Logo Yang Saya Pesan?
Tidak ada. Anda bebas memakai berapa warna yang anda inginkan pada logo anda. Beberapa agensi dan perusahaan iklan memang ada yang memungut biaya berdasarkan warna yang dipakai pada logo tetapi kami tidak. Memakai warna terlalu banyak dapat menaikan biaya apabila anda ingin mencetak logo anda dengan offset printing maka sebaiknya anda merencanakan dahulu biaya cetak dan sebagainya sehingga anda dapat memberitahu kami batasan-batasan yang anda hadapi dan kami akan membuat logo terbaik bagi anda didalam batasan tersebut.
Saya Tahu Bahwa Semua Logo Yang Dibuat Oleh Akarapi Memiliki Makna Filosofis, Bisakah Saya Mengetahui Maknanya?
Benar Sekali. Semua logo yang kami buat tidak hanya sekedar artistik, eksklusif dan elegan tetapi juga memiliki makna filosofi yang mendalam yang telah kami diciptakan dan dikembangkan dari kreatif brief yang diberikan kepada kami sehingga sangat sesuai dan cocok dengan nilai-nilai serta tujuan dari perusahaan anda. Tetapi paket desain logo yang kami tawarkan tidak termasuk penjelasan mengenai makna filosofi dari logo tersebut. Apabila ingin mengetahui lebih lanjut makna filosopi dari logo yang sedang dibuat maka Anda dapat mengirimkan email permintaan dan nanti akan dikenakan biaya sebesar Rp. 478.000,- per penjelasan makna filosofi per logo per revisi.