Logo Klub dan Team Olahraga Bola Basket

Logo Klub dan Team Olahraga Bola Basket


Apakah sebuah klub olahraga skala kecil, menengah dan besar seperti team basket memerlukan desain logo? Jawabnya adalah tergantung. Karena keperluan terhadap logo klub olahraga atau team basket sangat tergantung pada kecintaan kita pada team basket dan olahraga basket itu sendiri. Bagi pecinta olahraga sepakbola tentu saja tidak memerlukan logo team basket karena mereka membutuhkan logo sepakbola.

Kebutuhan akan desain logo ini semakin penting apabila sebuah team dikelola secara profesional dan apabila sebuah team basket telah memiliki basis fans club atau penggemar yang cukup banyak karena ini akan menjadi pembeda dari tim lain atau untuk istilah keren perusahaan adalah corporate identity dari tim itu sendiri.

Team Basket Warrior asal Banjarmasin ingin membuat logo yang terlihat eye catching dan menampilkan semangat pantang menyerah dari prajurit prajurit romawi spartan yang terkenal itu. Pemakaian warna merah, kuning dan biru mampu menampilkan kesan tangguh, berwibawa, pantang menyerah dan ceria. Pemakaian maskot logo karakter tersebut sangatlah tepat dalam mencapai kesan logo terbaik dan sempurna yang bukan saja mampu menawan hati pemain, pemilik klub, penggemar tetapi juga disegani oleh lawan bertanding.

Ada beberapa perbedaan dari tipe bisnis yang memerlukan logo team basket tetapi klub atau tim olahraga adalah jenis yang paling sering membutuhkan logo. Dalam hal ini logo yang dibuat berdasarkan citra dan kesan yang ingin ditunjukan kepada penggemar atau lawan main.

Dalam kasus logo Team Basket Warrior Banjarmasin ini, kesan yang ingin ditimbulkan adalah tim basket yang tangguh, pantang menyerah dan mampu membuat lawan ketakutan.

Sebuah logo harus dibuat secara profesional dan bukan sekedar hanya untuk pamer tetapi harus mampu menjadi brand dan citra dari team itu sendiri yang dapat dengan bangga ditampilkan pada kaos basket, topi basket dan basket jersey.

Bahkan bila kemampuan tim tersebut sudah mulai membanggakan dapat menjadi brand yang bernilai jual pada iklan, promosi hingga spot iklan TV. Maskot atau karakter team yang baik akan membedakan klub tim olahraga kita dari ribuan bahkan mungkin jutaan klub dan tim amatiran lain yang berada di Indonesia dan akan menandakan diri kita sebagai olahragawan yang profesional hingga nantinya akan mudah mencari sponsor.

Logo Team Basket Warrior Banjarmasin
Logo Team Basket Warrior Banjarmasin

Logo tim basket bisa didesain dengan berbagai cara yang menarik tetapi secara garis besar logo mereka mengikuti beberapa aturan dasar terbaik. Sebagai contohnya adalah logo dari team basket terkenal biasanya memakai maskot tim mereka kedalam logo dan hal ini adalah sesuatu yang original dan sangat kreatif karena maskot karakter logo dari team basket bisa diciptakan secara unik, eye catching dan mampu menarik perhatian dari penonton, penggemar atau bahkan konsentrasi tim lawan saat bertanding.

Apapun maskot dan karakter logo yang tim anda pakai dapatlah dibuat sedemikian rupa dan profesional sehingga dapat menjadikan logo yang dicintai masyarakat.

Bila anda memiliki klub basket baik sebagai manager tim, pelatih bahkan pemilik dan belum memiliki maskot yang handal dan unik maka anda membutuhkan jasa penciptaan logo yang profesional dan terbaik dikelasnya untuk menciptakan maskot karakter yang elegan.

Banyak perusahaan yang bergerak dalam bidang olahraga menggunakan logo mereka pada berbagai macam sarana olahraga seperti keranjang, lapangan, bola, topi, kaos, celana, sepatu dan jersey. Warna-warna yang biasa dipakai dalam logo tim olahraga biasanya yang berwarna cerah dan terang seperti merah, kuning, biru, hijau dan hitam sebagai aksen pemanis yang elegan.

Kesemua unsur ini dapatlah dijadikan tema dengan mengambil bentuk dan warna untuk memperkuat citra dan branding dari tim kesayangan anda sehingga mudah untuk dikenali siapa saja mulai dari penggemar, penonton hingga lawan.

Bagi tim basket yang ingin diciptakan tanpa memakai maskot maka warna yang umum digunakan adalah warna orange dan hitam karena warna ini adalah warna dari bola basket itu sendiri. Akan tetapi banyak sekali warna turunan dari warna-warna tersebut yang dapat diadaptasikan kedalam proses penciptaan kreatif logo.

Warna feminine hingga warna maskulin seperti hitam dapat digunakan secara bebas tergantung kesan yang anda inginkan. Kesamaan bentuk dan aksen serta ornamen juga dapat digunakan karena mirip dengan bola permainan itu sendiri. Pembuat logo yang profesional akan mampu membantu anda untuk menentukan jenis, bentuk dan warna yang akan menguntungkan tim basket anda sesuatu dengan sejarah unik dari team anda, nilai dan basis penggemar yang telah ada maupun yang akan datang.

Apakah anda sudah memiliki logo team basket yang bisa anda banggakan? Sebuah logo haruslah dapat dibanggakan dan dicetak dalam item-item olahraga mulai dari kop surat, amplop, perangko, kartu nama hingga seragam.

Hal ini dengan sendirinya juga menunjukan bahwa logo tersebut haruslah profesional, menarik dan relevan dengan semangat, visi dan misi dari tim basket kesayangan anda karena tidak tergantung dari jenis tim olahraga kesayangan anda sebuah logo karakter dan maskot haruslah sempurna, terbaik dan menarik.

Di Indonesia sendiri banyak macam turnamen atau kejuaraan yang sudah berlangsung lama seperti salah satu yang populer adalah kompetisi untuk pencarian bakat dari pelajar sekolah menengah yang disponsori oleh Jawa Pos Group dengan mendirikan sebuah wadah pembinaan dan kompetisi bernama DBL atau Development BasketBall League.

DBL ini diadakan pertama kali pada tahun 2004 di Surabaya, Indonesia dan dipelopori oleh Commissioner Azrul Ananda. DBL ini memiliki visi dan misi yang berkisar pada konsep Student Athlete. Melalui konsep ini diharapkan banyak pelajar di Indonesia mulai menganggap serius olahraga ini sama seperti sekolah.

Perkemabangan DBL ini ternyata cukup mengejutkan karena pada tahun 2008 saja telah menyebar ke 15 provinsi dengan diikuti oleh lebih dari 13.000 pelajar berbakat dan para ofisial serta disaksikan oleh lebih dari 210.000 penonton dan penggemar dimana pada tahun 2009 jumlah penonton membludak tajam menjadi 400.000. Ini menjadikan DBL sebagai kompetisi basket terbesar di Indonesia, di level dan kelas apa pun terutama setelah DBL ini berkolaborasi dengan NBA nya amerika serikat.

Bacaan Terkait